UIN Raden Fatah Palembang Lakukan Penanaman 600 Bibit Pohon Bersama Mahasiswa Baru

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI (UIN), hainews.id –  Raden Fatah Palembang mengadakan kegiatan gerakan menanam pohon dengan tema “Ecogreen Campus Day” di kampus B UIN Raden Fatah Palembang bersama dengan mahasiswa baru angkatan 2022. Selasa, (16/08/2022).

Selain bentuk bagian komitmen penghijauan di kampus B UIN Raden Fatah,  tujuan lainya adalah untuk mengeratkan kembali hubungan antara  manusia dengan alam asli Sumatera Selatan karena saat ini banyak aktivitas manusia melakukan penebangan pohon ini adalah bentuk  bertanggungjawab untuk menanam dan menjaga pohon-pohon tersebut untuk masa depan bersama.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh UIN Raden Fatah setelah menerima pendanaan dari Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) dan Forum Rektor Indonesia (FRI) melalui Program Gerakan Nasional Revolusi Tahun 2022.

Rektor UIN Raden Fatah Palembang, Prof. Nyanyu Khodijah mengucapkan  selamat datang kepada mahasiswa baru.

“Selamat datang mahasiswa baru dan mengenalkan pola hidup bersih dan peduli lingkungan di kalangan mahasiswa baru seperti giat menanam pohon,” ucapnya dalam sambutan.

Lebih lanjut, Rektor UIN Raden Fatah juga menyampaikan rasa syukur karena UIN Raden Fatah salah satu kampus PTKIN termegah di Indonesia.

“Alhamdulillah, menurut Menteri Agama, UIN Raden Fatah salah satu kampus PTKIN termegah di Indonesia. Tetapi, kita perlu lakukan kegiatan giat menanam dan merawat pohon untuk melengkapi kemegahan bangunan dengan halaman yang asri dan rindang,” tambahnya.

Ada 600 bibit pohon. 300 ditanam di kampus B UIN Raden Fatah dan 300 dibagikan kepada mahasiswa untuk ditanam disekitar rumah masing-masing.

Setiap pohon yang ditanam didaftarkan melalui google form. kemudian, disimpan ke dalam data tim green campus. Dalam google form, data yang disimpan adalah jenis pohon, tim penanam, coordinator pohon dan foto.

Kemudian, Dr. Ledis Heru Selaku Ketua Tim Ecogreen Campus menyampaikan bibit yang ditanam merupakan tanaman hutan endemik Sumatera Selatan.

“Bibitnya seperti ketapang, belangiran dan pulai,” tuturnya.

Lebih lanjut, ia menuturkan

Program penanaman pohon kali ini merupakan kolaborasi UIN dengan  (Kemenko PMK) dan FRI melalui gerakan nasional revolusi mental.

“Dalam Revitalisasi Mental terdapat lima Gerakan GNRM yaitu Gerakan Indonesia Bersih, Gerakan Indonesia Melayani, Gerakan Indonesia Tertib, Gerakan Indonesia Mandiri, dan Gerakan Indonesia Bersatu. Menanam pohon merupakan bagian dari Gerakan Indonesia Bersih dan Indonesia Mandiri,” tuturnya.

Tidak hanya itu, Kegiatan ini juga berkolaborasi dengan Jasa Raharja Kota Palembang dengan  menyumbang 120 bibit pohon jenis tanaman hutan kepada UIN Raden Fatah.

kegiatan ini, dihadiri oleh Rektor, Wakil Rektor 1, Wakil Rektor 3, Kabiro AUPK, Kabiro AAKK, Dekan, kepala Unit dan Lembaga. Pihak eksternal, dan dihadiri oleh Kesbangpol Provinsi Sumatera Selatan. (**)