Bahu Membahu Tanggap Bencana di Tanah Air, Satgas Bencana PLN UID S2JB Turut Ulurkan Tangan untuk Korban Bencana Cianjur

Daerah, Ekonomi3041 Dilihat

Palembang,hainews.id – Menutup tahun 2022 dengan aksi peduli bencana, tim perwakilan PLN UID S2JB terbang ke Cianjur memberikan bantuan terhadap warga yang terdampak bencana gempa bumi. Sebanyak 100 paket alat keperluan sekolah berupa pakaian seragam, tas, sepatu, buku tulis, dan alat tulis diberikan untuk anak-anak korban bencana yang akan memulai kembali tahun ajaran baru di sekolahnya. Tidak hanya itu, diserahkan juga bantuan barang berupa pakaian layak pakai, perlengkapan ibu hamil, dan perlengkapan bayi.

Amris Adnan, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Sumatara Selatan, Jambi, dan Bengkulu, mengatakan kegiatan ini merupakan aksi Satgas Bencana UID S2JB sebagai upaya mempercepat pertumbuhan ekonomi pasca bencana.

“PLN UID S2JB memperkuat integrasi sistem bantuan kepada masyarakat terdampak bencana melalui Satuan Gugus Tugas Bencana agar penyaluran bantuan dapat lebih terarah dan pemulihan ekonomi dapat dilaksanakan lebih cepat. Melaui Satgas Bencana UID S2JB, Kami sebagai bagian dari BUMN juga ingin membantu saudara-saudara yang tertimpa musibah di Cianjur. Di Sumatera Selatan pun, Satgas Bencana UID S2JB memberikan bantuan kepada korban banjir di Banyuasin pada akhir Desember lalu. Melalui satgas ini, PLN UID S2JB ingin meningkatkan peran BUMN untuk Indonesia” terang Amris.

Di tenda pengungsian, tampak senyum bahagia terpancar di wajah anak-anak dan warga Cianjur saat bantuan diserahkan oleh Ketua Dewan Perwakilan Cabang Serikat Pekerja, Islamic Rani.

“Kami datang kemari bermaksud menyampaikan amanah dari PLN UID S2JB untuk saudara-saudara yang tertimpa bencana gempa Cianjur. Keluarga besar UID S2JB berharap, bantuan ini dapat sedikit meringankan beban para warga yang terdampak gempa” kata Islamic Rani.

Badru, salah satu warga terdampak gempa mengungkapkan terima kasihnya kepada pihak PLN yang telah peduli terhadap saudara-saudara korban gempa, walaupun berbeda pulau.

“Bapak-bapak sekalian jauh-jauh dari Palembang datang kesini untuk membantu para korban, kami ucapkan terima kasih banyak, semoga menjadi amal ibadah dan menjadi berkah. Anak-anak yang sudah mau masuk sekolah sangat senang, karena bisa dapat pakaian baru, lengkap dengan tas, sepatu, sama alat tulisnya.” ungkap warga. (**)